Umuh Muchtar Isyaratkan Pensiun dari Persib Bandung: Saatnya Ada Generasi Penerus

Miftahul Ghani
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar. (Foto: IMG/Miftahul Ghani)

BANDUNG, iNews.id – Sosok senior Persib Bandung, Umuh Muchtar, memberikan sinyal kuat akan segera mengakhiri kiprahnya bersama klub yang selama ini ia cintai. Hal tersebut diungkapkannya bertepatan dengan perayaan ulang tahunnya yang ke-77 pada Senin, 2 Juni 2025.

Dikenal luas dengan sapaan Wak Haji Umuh atau WHU, pria yang menjabat sebagai Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat itu mengakui bahwa usianya kini sudah tidak muda lagi. Meskipun masih menyimpan semangat besar untuk mendukung Persib, Umuh menyadari bahwa kondisi fisiknya tidak sekuat dulu.

“Kenapa untuk Persib, karena saya akan berusaha membahagiakan Persib. Mungkin tahun ini, besok, atau lusa, saya juga udah tua, sudah umur, jadi mungkin harus ada generasi penerus,” ucap Umuh saat ditemui di kediamannya di Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Ia menambahkan, perannya ke depan mungkin hanya sebatas pengawas, bukan lagi sebagai sosok yang aktif mendampingi tim secara langsung. “Mungkin saya hanya mengawasi saja, mungkin seperti itu,” tambahnya dengan nada haru.

Lebih lanjut, Umuh mengajak masyarakat Jawa Barat, khususnya Bobotoh, untuk memahami jika suatu saat dirinya tidak lagi terlihat di sisi lapangan. Ia menekankan bahwa kebutuhan untuk istirahat demi menjaga kesehatannya kini menjadi prioritas utama.

“Target saya sudah tercapai, tapi tetap berharap Persib juara lagi. Tapi apapun, selama saya mampu, selama saya bisa, cuma mungkin besok atau lusa jangan kaget kepada seluruh masyarakat Jawa Barat dan Bobotoh kalau saya tidak bisa memikul, saya membawa dan memikul Persib juara. Tahun ini mungkin saya akan ada sedikit perubahan lah, akan lebih banyak istirahat,” jelasnya.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
56 menit lalu

Fakta Sebenarnya Kasus Kiper Muda Bandung di Kamboja: Bukan TPPO, Ini Penjelasan Lengkap Kemlu

Soccer
6 jam lalu

Tren Positif Persib Terhenti di Tangan Dewa United? Beckham Putra Beri Peringatan Keras!

Soccer
17 jam lalu

Persib Bandung vs Dewa United Dibumbui Reuni Panas Dua Mantan Terindah

Soccer
1 hari lalu

Thom Haye Blak-blakan! Jeda Kompetisi Bikin Persib Makin Berbahaya Lawan Dewa United

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal