PARIS, iNews.id - Timnas Indonesia melakoni dua laga FIFA Matchday periode Juni 2023. Hanya saya, Indonesia harus turun satu peringkat di ranking FIFA usai tak menang di dua laga itu.
Timnas Indonesia melakoni dua pertandingan di FIFA Matchday Juni 2023. Pada laga pertama, Skuad Garuda harus puas bermain imbang 0-0 dengan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (14/6/2023).
Kemudian, pasukan Shin Tae-yong menjamu Timnas Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin (19/6/2023). Sayang, Timnas Indonesia kalah dengan skor 0-2.
Akibat dua hasil tersebut, peringkat Indonesia di FIFA mengalami penurunan. Dari yang tadinya posisi ke-149, sekarang turun satu strip dan menduduki peringkat ke-150 dunia.