2. Selain bek tengah dan gelandang, Fabinho juga bisa ditempatkan sebagai bek kanan. Peran itu pernah dimainkannya ketika memperkuat AS Monaco.
Jika Fabinho digeser ke kanan, maka peran bek tengah bisa diberikan kepada Nathaniel Phillips. Dia cukup teruji karena sudah menimba pengalaman ketika dipinjamkan ke Stuttgart musim 2019/2020 lalu.
3. Klopp juga bisa bereksperimen dengan menempatkan tiga bek tengah. Fabinho, Matip, dan Phillips berpeluang bermain bersama untuk mengawal Alisson Becker sebagai penjaga gawang.
Sebagai pelapis, Klopp dapat mengandalkan Rhys Williams. Di Liga Champions musim ini Williams memiliki akurasi passing 87 persen.