Vanenburg Ogah Pikirkan Lawan Timnas Indonesia U-23 di Semifinal, Fokus Hadapi Malaysia

Andika Rachmansyah
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Gerald Vanenburg. (Foto: IMG/Andika Rachmansyah)

Menurut Vanenburg, terlalu dini membicarakan semifinal sebelum memastikan hasil akhir di fase grup. Ia lebih memilih fokus membenahi permainan tim agar bisa tampil maksimal melawan Malaysia. 

“Kami ingin fokus dulu melawan Malaysia. Malaysia yang paling penting untuk saat ini bagi para pemain dan suporter yang datang,” ucapnya.

Sikap Vanenburg ini menjadi cerminan kedisiplinan taktik dan manajemen mental pemain, terutama di tengah tekanan kompetisi. Ia tak ingin skuadnya terbawa euforia atau meremehkan lawan hanya karena sudah unggul sementara di klasemen.

Laga kontra Malaysia akan berlangsung di SUGBK, Jakarta, pada Senin (21/7/2025) pukul 20.00 WIB. Laga ini diprediksi berlangsung ketat karena kedua tim sama-sama berpeluang lolos ke fase gugur.

Dengan atmosfer tinggi dan dukungan penuh suporter tuan rumah, Garuda Muda diharapkan bisa tampil tenang dan klinis untuk mengamankan tiket semifinal dengan cara meyakinkan.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
4 hari lalu

Resmi! Jadwal Timnas Indonesia U-22 di FIFA Matchday November 2025

Soccer
17 hari lalu

Respons Indra Sjafri Pimpin Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 

Soccer
17 hari lalu

Erick Thohir Turunkan Timnas Indonesia U-23 di FIFA Matchday November

Soccer
21 hari lalu

Pelatih Singapura Ngeri Hadapi Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025: Jalur Kami Berat!

Soccer
28 hari lalu

Hasil Timnas Indonesia U-22 Vs India: Garuda Muda Tertahan, Skor Masih 0-0

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal