MAKASSAR, iNews.id - Winger PSM Makassar Yakob Sayuri mengalami cedera aneh menjelang melawan Madura United dalam lanjutan Liga 1 2021/2022. Hal itu diungkapkan sang pelatih Milomir Seslija.
Pemain yang akrab disapa Yasa ini memang belum dimainkan pelatih sejak laga perdana. Saat itu mereka imbang 1-1 melawan Arema FC, Yasa hanya menghiasi bangku cadangan.
Milomir Seslija tampaknya ingin memainkan pemain asal Papua tersebut dalam laga berikutnya. Tentu ini menjadi satu strategi untuk mendapat tiga poin dan mendongkrak posisi mereka di klasemen sementara.
Namun kejadian tak terduga menimpa pemain berusia 24 tahun ini. Masalahnya kejadian yang menimpanya tidak terjadi ketika sang pemain sedang latihan ataupun berada di lapangan.
Menurut pemaparan Milomir Seslija, Yasa mengalami keluhan aneh saat terbangun dari tempat tidurnya. Keluhan ini sampai-sampai membuatnya dimungkinkan absen dalam laga melawan Madura nanti.