Menurut laporan TyC Sports, Selasa (13/6/2023), Scaloni akan menurunkan pemain mudanya di pertandingan lawan Indonesia. Salah satu yang masuk dalam starter ialah wonderkid berusia 18 tahun, Alejandro Garnacho.
Scaloni memang diketahui ingin memberikan menit bermain kepada para pemainnya. Termasuk salah satunya adalah Garnacho, yang bakal ikut bermain di Indonesia.
Skuad senior yang menjadi juara Piala Dunia 2022 bakal menjadi starting XI melawan Australia. Pemain muda nan berbakat kemudian diturunkan lebih dahulu pada pertandingan kontra Indonesia.
Garnacho bukan satu-satunya pemain muda berbakat yang berpeluang tampil. Karena masih ada Alexis Mac Allister, Leandro Paredes, hingga Enzo Fernandez yang bakal ikut.