Bertus Ungkap Kelebihan dan Kekurangan Apple Vision Pro dalam Review Terbarunya

Tangguh Yudha
Bertus memberikan ulasan mendalam tentang berbagai aspek Vision Pro, mulai dari kelebihan, kekurangan dan kenyamanan, hingga fitur-fitur canggih. (Foto: Instagram @bertustustus/StarHits)

JAKARTA, iNews.id- Albertus Siswo Yulianto atau biasa dikenal sebagai Bertus merupakan salah satu konten kreator yang ada di Channel YouTube, TikTok, dan Instagram @bertustustus. 

Baru-baru ini, merilis video review tentang Apple Vision Pro, sebuah perangkat wearable revolusioner yang baru saja diluncurkan oleh Apple. Dalam videonya, Bertus memberikan ulasan mendalam tentang berbagai aspek Vision Pro, mulai dari kelebihan, kekurangan, dan kenyamanan, hingga fitur-fitur canggih yang ditawarkan.

Salah satu poin penting dalam review Bertus adalah pernyataannya bahwa Apple Vision Pro bukan gimmick. Bertus, yang sudah mencoba berbagai Meta Quest sebelumnya, dia mengaku bahwa Vision Pro benar-benar menghadirkan pengalaman MR yang berbeda dan imersif.

“Jujur buat gua yang udah nyobain meta quest dan lain-lain ini tuh beneran Mixed reality dan gak cuman gimmick yang kaya orang-orang share di internet” ujar Bertus.

Bertus juga menjelaskan beberapa fitur Vision Pro yang menarik, seperti kemampuan untuk melihat objek 3D dalam dunia nyata, dapat digunakan saat di mobil dan pesawat tanpa takut objeknya ketinggalan karena terdapat fitur travel mode, dan memiliki spatial computing yang lebih seamless. Namun, Bertus juga menyayangkan keterbatasan aplikasi yang tersedia untuk Vision Pro saat ini.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Gadget
2 tahun lalu

Tim Cook Pamer Kemampuan Apple Vision Pro di Sejumlah Industri, Mulai untuk Operasi hingga Edit Film

Elektronik
2 tahun lalu

Bocorkan Rahasia Vision Pro, Apple Gugat Mantan Karyawan 

Gadget
2 tahun lalu

Lengkapi Ekosistem, Apple Pencil untuk Vision Pro dalam Pengembangan

Internet
2 tahun lalu

Viral Kreator Bikin Tas Berbentuk Apple Vision Pro, Warganet: Kreatif Sekali!

Elektronik
2 tahun lalu

Canggih! Dokter Mulai Gunakan Apple Vision Pro untuk Operasi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal