JAKARTA, iNews.id - Ezviz, produk brand smart home security menambah variasi jajaran produknya. Produk terbaru yang diperkenalkannya adalah smart camera C6N.
Ezviz C6N dirancang bagi konsumen yang ingin setingkat lebih tinggi dari fungsi mendasar smart camera. Namun, C6N menawarkan harga harga yang terjangkau di kelasnya.
Ezviz menawarkan C6N dengan harga normal mulai dari Rp499.000. Namun, Ezviz memberikan harga promosi Rp459.000 di toko resminya yang ada di Lazada mulai 8 Juni hingga 14 Juni 2020.
Selain harga yang terjangkau, Ezviz C6N juga menawarkan fitur berguna di dalamnya. Smart camera ini mampu menangkap gambar beresolusi tinggi hingga full high definition 1080p yang menjamin kualitas video dengan jelas.
Perangkat juga mampu menangkap tayangan video terbaik saat malam hari berkat fitur Smart IR. Dengan Smart IR, intensitas LED infrared akan disesuaikan secara otomatis untuk mencegah pencahayaan berlebih atau over exposure dalam mode malam, sehingga objek mendapat pencahayaan yang optimal.