Nintendo Switch Generasi Terbaru Bakal Dibanderol Lebih Murah

Dini Listiyani
Nintendo Switch (Foto: The Verge)

TOKYO, iNews.id - Nintendo dikabarkan akan mengembangkan konsol Switch baru. Namun, tidak banyak informasi yang beredar soal konsol Nintendo tersebut.

Sebuah laporan dari Jepang menyebutkan, Nintendo kemungkinan memiliki rencana untuk menghadirkan Switch terbaru.  Laporan dari outlet berita Nikkei.com mengutip kombinasi mitra hardware dan pengembang game yang menyarankan model Switch berikutnya akan menjadi 'miniatur.'

Sistem yang dihasilkan dilaporkan lebih ke arah portabilitas dan akan memotong fitur tertentu untuk menurunkan harga eceran. Sayangnya, informasi yang diberikan oleh Nikkei ini tidak spesifik sehingga meninggalkan banyak pertanyaan.

Mengutip Ars Technica, Sabtu (2/2/2019), tapi fitur yang diduga dihilangkan ialah bundle Switch TV Dock. Selain itu, memangkas kombinasi chipset, cetakan plastik, dan peningkatan ukuran, serta berat kotak akan menjadi cara termudah untuk mengurangi harga.

Nintendo juga bisa menggabungkan dukungan untuk dock, tapi hanya bisa dilakukan update. Sebab, motherboard 'menyusut' tidak lagi kompatibel dengan overclock yang diterapkan pada sistem saat berjalan di resolusi piksel yang lebih tinggi dalam mode TV.

Mengutip The Verge, Nintendo berhasil mencetak penjualan baik untuk Switch pada kuartal sebelumnya. Namun, perusahaan asal Jepang ini memangkas perkiraan penjualan untuk konsol dari 20 juta menjadi 17 juta unit untuk tahun fiskal ini.

Melepaskan model yang lebih murah bisa membantu Nintendo menembus penurunan penjualan Switch standar. Selain itu, Nintendo juga bisa membawa pengalaman konsol kepada lebih banyak konsumen yang keberatan dengan harga Switch standar.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Gadget
5 bulan lalu

Ngenes! Mario Bros dan Princess Peach Ternyata Cuma Temenan

Elektronik
7 bulan lalu

Diburu Para Gamer, Intip Spesifikasi Nintendo Switch 2

Elektronik
7 bulan lalu

Nintendo Switch 2 Meluncur, Antrean Mengular hingga Pembeli Harus Diundi

Internet
7 bulan lalu

Cheat GTA 5 Nitendo: Solusi untuk Main Lebih Santai dan Seru

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal