Tentukan durasi dan jadwal untuk bermain game misalnya 1-2 jam dalam sehari. Awasi juga anak saat bermain gadget agar tidak mengakses konten pornografi atau kekerasan.
Jika gadget dilengkapi dengan fitur age-restricted, terapkan fitur untuk membantasi waktu dan jenis aplikasi atau tontonan yang bisa diakses oleh anak.
Dikutip dari situs Kemenkes, anak-anak adalah peniru ulung. Jika anak sering melihat orang tua bermain gadget hingga larut malam atau sambil main game, bukan tidak mungkin akan meniru tindakan itu.
Orang tua dapat dirancang aktivitas lain yang menyenangkan agar pikiran anak teralihkan. Ajak anak bersepeda atau lari pagi, memasak bersama, menggambar atau mewarnai bersama, atau berkebun di perkarangan rumah.
Anda juga bisa terapkan wilayah bebas gadget di rumah. Misalnya ruang makan, ruang keluarga, atau kamar mandi. Jadi, saat berada di dalam ruangan siapaun tidak boleh menggunakan gadget, termasuk orang tua.