JAKARTA, iNews.id - Musim hujan kembali hadir dan Anda harus waspada dalam menyimpan ponsel Anda. Jika terjadi, begini cara tepat agar HP kembali berfungsi saat kemasukan air.
Tidak semua HP benar-benar tahan terhadap air. Oleh karena itu Anda harus berhati-hati menyimpan ponsel, terutama di musim hujan seperti sekarang ini.
Jangan membawa smartphone ke toilet juga jika tidak ingin ponsel nyebur ke dalam closet. Namun, jika itu terjadi, Anda harus segera melakukan hal ini, sebagaimana dikutip dari Popular Mechanics.
1. Matikan Ponsel
Setelah Anda mengeluarkan ponsel, segera matikan perangkat untuk mengurangi kemungkinan korslet komponen elektronik pada Anda.
Selanjutnya, gunakan pin atau alat pelepas kartu SIM untuk membuka baki SIM dan mengeluarkan kartu SIM. Air bisa masuk ke lubang kecil ini dan Anda tidak ingin mengambil risiko harus mengganti kartu SIM Anda.