3. Redmi Note 8 Pro
Selanjutnya ada Redmi Note 8 Pro. Hp NFC murah ini sudah dilengkapi dengan empat kamera belakang dengan resolusi 64MP+8MP+2MP+2MP. Sedangkan untuk selfie, smartphone mulai Rp2 jutaan ini sudah dibekali dengan sensor 20MP.
Di bagian dalam, Redmi Note 8 Pro sudah dibekali dengan RAM 8GB dan memori internal 128GB. Untuk daya tahan baterai, smartphone ini sudah dibekali dengan baterai berkapasitas 4.500 mAh.
4. Nokia 4.2
Hp NFC murah selanjutnya ada Nokia 4.2. Smartphone ini sudah dibekali dapur pacu Snapdragon 439 dengan GPU Adreno 505. Selain mempunyai fitur NFC, smartphone memiliki kapasitas baterai 3.000 mAh.
Di sektor fotografi, Nokia 4.2 dibekali kamera depan 8MP. Untuk harga, Nokia 4.2 dibanderol Rp2 jutaan dan sudah mendapat dukungan RAM 2/3GB serta ruang penyimpanan 16/32GB.