Oppo Keluarkan F11 Pro Edisi Avengers, Begini Penampakannya

Dini Listiyani
Oppo keluarkan F11 Pro Edisi Avengers (Foto: Oppo Indonesia)

JAKARTA, iNews.id - Bersamaan dengan pemutaran perdana Avengers: Endgame di Indonesia, Oppo mengumumkan smartphone edisi terbatas. Adapun, smartphone yang dimaksud adalah F11 Pro Avengers.

Oppo bekerja sama dengan Marvel Studio meluncurkan edisi terbatas F11 Pro Avengers. Sesuai dengan temanya, F11 Pro Avengers memiliki desain unik yang dikenal Space Blue.

(Foto: Oppo Indonesia)

Dijelaskan dalam keterangannya kepada iNews.id, Kamis (25/4/2019), terinspirasi dari baju Captain America, perangkat memiliki latar belakang berwarna biru dengan pola hexagonal. Logo Oppo pada sisi belakang perangkat memiliki efek gradasi dengan pencahayaan berbeda.

Soal spesifikasi, Oppo F11 Pro edisi Avengers ini tidak berbeda jauh dengan varian yang biasa. F11 Pro edisi Avengers ini mengusung layar 6.53 inci.

Bagian dapur pacu, F11 Pro ditanam prosesor MediaTek Helio P70 yang ditemani RAM 6 GB. Ruang penyimpanan F11 Pro edisi Avengers juga cukup lega yakni 128 GB yang bisa diperluas.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Film
7 tahun lalu

James Cameron Akui Kehebatan Avengers: Endgame Tenggelamkan Titanic

Internasional
7 tahun lalu

China Tampilkan Wajah Pengemplang Utang di Pemutaran Film The Avengers

Film
7 tahun lalu

Avengers: Endgame Pecahkan Rekor Box Office, Raup Rp17 T Dalam 5 Hari

Internet
7 tahun lalu

Google Selipkan Kekuatan Jentikan Jari Thanos di Mesin Penelusuran

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal