Selain Dukung 5G, iPhone SE 2022 Bawa Peningkatan Kinerja

Dini Listiyani
Selain Dukung 5G, iPhone SE 2022 Bawa Peningkatan Kinerja (Foto: Apple)

CUPERTINO, iNews.id - Apple telah mengumumkan iPhone SE generasi baru. Di smartphone generasi barunya, Apple telah memperbaiki masa pakai baterai dan memberikan dukungan 5G. 

Dengan iPhone SE 2022, Apple secara resmi membawa dukungan untuk 5G ke smartphone. Handset itu sendiri ditenagai chipset Apple A15 Bionic, chipset yang digunakan pada seri iPhone 13, sebagaimana dikutip dari Ubergizmo. 

Artinya, pengguna mendapatkan kinerja yang sama dengan iPhone 13 meski iPhone SE ditetapkan sebagai perangkat yang lebih murah. Secara keseluruhan, desain ponsel tetap sama dengan pendahulunya di mana dia akan tetap menggunakan layar 4,7 inci bersama dengan tombol Home yang juga menampung sensor Touch ID.

Apple telah melakukan beberapa peningkatan pada sistem kamera. Perangkat menampilkan kamera 12MP f/1.8 yang mendukung fitur seperti Smart HDR 4, Gaya Fotografi, Deep Fusion, dan mode Potret, beberapa di antaranya adalah fitur yang hanya ada di iPhone 13. 

Sayangnya, tampaknya beberapa peningkatan ini juga membuat iPhone SE 2022 lebih mahal. Model generasi sebelumnya dibanderol mulai dari 399 dolar AS, tetapi untuk model 2022, Apple menetapkan harga ponsel mulai dari 429 dolar AS untuk model 64GB.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Gadget
7 jam lalu

Laku Keras! iPhone Air Edisi 2026 Diprediksi Pakai 2 Kamera Belakang

Internet
5 hari lalu

Apple Bakal Tanamkan AI di Fitur Siri Maret 2026

Nasional
16 hari lalu

BI bakal Kerja Sama dengan Apple, Perluas Penggunaan QRIS Tap

Gadget
1 bulan lalu

Harga iPhone 17 Pro Max Terbaru di Indonesia, Apakah Worth It?

Gadget
1 bulan lalu

Kelebihan dan Kekurangan iPhone 17 yang Wajib Diketahui sebelum Membeli, Apa Saja?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal