JAKARTA, iNews.id - Cara download rekening koran BCA perlu untuk diketahui karena praktis dan cepat diproses. Terlebih, bagi para nasabah BCA yang ingin mengurus beberapa hal, seperti pengajuan kredit.
Sebagai informasi, rekening koran berisi tentang data rincian transaksi keuangan yang dikeluarkan oleh bank. Adapun, rekening ini digunakan untuk mengajukan pengajuan kredit, pembuatan visa, dan lain sebagainya.
Kini, nasabah dapat memilih berbagai cara untuk mendapatkan rekening BCA. Mari simak beragam cara download rekening koran BCA online yang dirangkum dari berbagai sumber, Rabu (6/12/2033).
Download rekening koran BCA online dapat dilakukan dengan tiga cara, di antaranya melalui aplikasi myBCA, klikBCA, dan klikBCA Bisnis. Berikut informasinya:
- Pertama-tama, buka peramban di gawai atau perangkat komputer
- Kunjungi laman www.klikbca.com
- Lakukan proses login menggunakan akun KlikBCA
- Setelah itu, pilih menu e-Statement
- Lalu, pilihlah menu Tabungan dan Giro
- Pilih nomor rekening dan pilih periode statement
- Kemudian, klik Download atau unduh
- Unduhan e-Statement akan tersimpan di gawai atau perangkat komputer
- Login ke aplikasi myBCA
- Jika belum memiliki aplikasinya, silakan unduh terlebih dahulu di Play Store maupun App Store