Belajar Content Marketing, Kunci Sukses Hadapi Persaingan di Era Digital

Tangguh Yudha
Belajar Content Marketing, Kunci Sukses Hadapi Persaingan di Era Digital (Foto: BuddyKu)

Saat berbicara mengenai target audiens, seorang konten kreator harus memahami betul siapa penonton yang ia tuju. Mulai dari demografi, karakter, minat, hingga analisis kebiasaan dan perilaku target audiensnya tersebut. Semakin spesifik target audiens yang dimiliki, akan semakin tepat sasaran konten yang tersampaikan. 

Setelah memiliki target audiens yang jelas, seorang konten kreator juga harus memahami platform alias media yang akan digunakan sebab setiap media memiliki karakteristiknya masing-masing. Contohnya konten dengan visual gambar dan video yang kuat akan lebih cocok untuk diunggah di Instagram dan TikTok ketimbang Twitter.

Dalam webinar yang berlangsung pada Rabu (5/7), Laras juga menekankan pentingnya mengemas konten dengan baik yaitu melalui teknik storytelling. Berbeda dengan penyampaian konten yang tidak dikemas dengan menarik, konten yang memiliki storytelling akan membuat pesan jauh lebih diingat, meraih simpati, hingga membangun koneksi dengan audiensnya.

"Cerita yang baik adalah cerita yang terorganisir, menghibur, relatable, memorable dan bisa dipercaya", kata Laras saat menggambarkan mengenai konten yang dikemas menggunakan storytelling. Jika bisa digambarkan, Laras menganalogikan teknik storytelling sebagai cara untuk membuat seseorang jatuh cinta. 

"Buat orang jatuh cinta dengan konten kamu. Tapi ingat, jatuh cinta butuh cerita. Falling in love resembles a good story", tambah Laras.
Selain storytelling, platform, dan target audiens, poin penting lainnya dalam content marketing adalah strategi promosi konten yang tepat. Hal ini bisa dijalankan dengan sejumlah taktik mulai dari berkolaborasi dengan konten kreator lain, "riding the moment" alias mengikuti gelombang tren yang ada, hingga SKSD dengan audiens namun masih dalam tahap yang wajar ya. Tapi yang terpenting dari semua itu adalah melakukan evaluasi. 

Jika semua aspek sudah dijalankan, penting lho untuk melihat mana strategi yang berhasil dan mana yang gagal. Apa yang sudah baik, dan apa yang perlu ditingkatkan? 

Tentunya kesuksesan tidak datang dengan instan. Butuh trial dan error, serangkaian percobaan dan kegagalan hingga akhirnya menemukan pola pemasaran yang tepat untuk sebuah konten. Tapi dengan konsistensi dan mengasah ilmu serta kreativitas, tidak ada hal yang tidak mungkin untuk mewujudkan impian di era digital.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Nasional
10 hari lalu

Apel Banser, Kapolri Ingatkan Bahaya Disinformasi-Misinformasi bagi Stabilitas Nasional

Internet
13 hari lalu

Indonesia Terus Dorong Transformasi Digital, Perusahaan Bersaing Inovasi

Nasional
1 bulan lalu

Angela Tanoesoedibjo Soroti Maraknya Disinformasi, Singgung Peran Media Berlisensi Krusial

Nasional
2 bulan lalu

iNews Ajak Mahasiswa Unpad Pahami Tren Media di Era Digital

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal