Calon Bintang Esports Star Indonesia Siap Lawan Pro Player

iNews.id
Calon Bintang Esports Star Indonesia Siap Lawan Pro Player (Foto: GTV)

JAKARTA, iNews.id - Celliboy & Caesius dari Alter Ego, Freeza dari Geek Fam, serta Xoxo & 824 dari RRQ Sena adalah sederet nama pro player esports yang akan berhadapan dengan para calon bintang esports pada babak Semifinal Esports Star Indonesia, Sabtu (21/11/2020) pukul 19.00 WIB di GTV.

Bertanding melawan pro player dan berkompetisi melawan kawan satu team menjadi tantangan tersulit bagi para calon bintang esports dari Blue Rhinos pada episode Sabtu ini. Ditambah lagi secara teknis kompetisi, pertandingan Semifinal akan menggunakan Meta Game terupdate Mobile Legends: Bang Bang yang belum pernah dipakai pada match sebelumnya.

Situasi yang sangat kompleks di babak Semifinal pastinya akan melahirkan bintang esports Indonesia yang berkualitas! Disisi lain, berbagai tantangan yang dihadapi oleh para Semifinalis membuat babak Semifinal ini layak untuk kita saksikan.

Siapakah player yang akan kembali melalui kesempatan Wildcard di babak Semifinal? Ada beberapa nama yang diprediksikan layak untuk kembali ke panggung Esports Star Indonesia.

Tapi, sampai saat ini, nama – nama tersebut masih menjadi teka – teki dan akan menjadi kejutan yang menarik pada tayangan Semifinal Esports Star Indonesia. Menurut kamu siapa player tersebut?

Siapa yang tidak kenal Juliet. Dia adalah calon bintang esports dari team Red Tigers yang ditransfer ke Blue Rhinos pada episode sebelumnya akan menjadi ujian lain bagi kekompakan team Blue Rhinos di babak Semifinal.

“Sebenernya kita engga butuh – butuh amat support kaya Juliet juga kan. Kita kan disini sama – sama kompetisi, Red Tigers itu niatnya emang mau ngebantuin kita atau mau niat ngejatuhin kita? Gitu kan? Soalnya kita udah engga butuh support lagi” ucap Aeden (14/11/20)

Selama berada di Red Tigers, Juliet diketahui seringkali menjelek – jelekkan Blue Rhinos sebagai team saingannya di akun TikTok dan Instagram pribadinya (esi_juliet). Sebelum tanding Juliet statement “Badak enggak akan menang lawan Harimau” dan bilang “Woi Badak empang, udah siap kebantai?”.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
All Sport
7 hari lalu

MPL ID S16 Grand Finals: Budaya Indonesia Menggema di Panggung Esports Dunia!

Soccer
21 hari lalu

Liga Desa dan Esports Akan Digelar Nasional, Kolaborasi Kemenpora dan Kemendes PDT

All Sport
27 hari lalu

SEA Games Thailand 2025: Tim E-Sports Indonesia Bidik 2 Emas

All Sport
1 bulan lalu

FFWS Global Finals 2025 Digelar di Jakarta, Pemerintah All Out Dukung Esports

All Sport
1 bulan lalu

Calvin Lim Juara Microsoft Excel World Championship Indonesia 2025, Siap Wakili Tanah Air di Tingkat Dunia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal