JAKARTA, iNews.id – Cara cek perbaruan aplikasi di Windows 11 sangat mudah. Bagi pengguna yang ingin memeriksa perbaruan aplikasi di Windows 11 bisa melihat detailnya pada artikel berikut ini.
Setelah dirilis sejak bulan Oktober 2021 oleh Microsoft, Windows 11 menawarkan beragam aplikasi terbaru yang bisa di-install. Tak hanya itu, Windows 11 juga memberikan perbaruan pada aplikasi lama yang telah memenuhi syarat untuk di-update.
Untuk memastikan apakah aplikasi di perangkatmu telah menerima perbaruan, kamu bisa memeriksanya dengan mudah melalui Microsoft Store. Dilansir dari laman resmi Microsoft, berikut ini tahapan cara cek perbaruan aplikasi di Windows 11.
1. Nyalakan desktop perangkat
2. Hubungkan dengan jaringan internet.
3. Di menu Start atau Taskbar, pilih opsi Microsoft Store.
4. Pilih opsi Library.
5. Klik Get Updates di bagian kanan layar.
6. Anda bisa filter aplikasi tertentu atau semua aplikasi yang ingin kamu pastikan.