Cara Menyembunyikan Hasil Pertandingan ML di iPhone

Dini Listiyani
Cut Mutia Fahira
cara menyembunyikan hasil pertandingan ML (Foto: Mobile Legends)

JAKARTA, iNews.id - Cara menyembunyikan hasil pertandingan ML di perangkat mobile bukan perkara sulit. Para pemain dapat menyembunyikannya hanya dengan beberapa langkah sederhana.

ML atau Mobile Legends masih menjadi salah satu game paling banyak dimainkan di luar sana. Apalagi game ini juga dijejali banyak fitur yang berguna bagi para penggunanya.

Para pemain Mobile Legend bisa melihat hasil pertandingan mereka. Namun, tidak semua pemain rupanya menyukai hasil pertandingannya di luar orang dengan dalih menjaga privasi. Jika Anda salah satunya, tak usah khawatir.

Mobile Legends memungkinkan para pemainnya untuk menyembunyikan hasil pertandingan dengan mudah. Penasaran bagaimana melakukannya?

Cara Menyembunyikan Hasil Pertandingan ML 

Masuk Aplikasi Mobile Legends

Hal pertama yang perlu dilakukan para pemain masuk ke aplikasi Mobile Legends. Selanjutnya login menggunakan akun Mobile Legends yang ingin disembunyikan riwayat pertandingannya.

Pergi ke Menu Pengaturan

Jika sudah masuk, sekarang arahkan ke menu pengaturan. Cari ikon roda gigi yang biasanya terletak di pojok kanan atas layar Anda.

Pilih Opsi Menu Privasi

Di dalam menu pengaturan terdapat opsi Privacy. Menu ini berisi peraturan terkait privasi akun, termasuk opsi untuk menyembunyikan riwayat pertandingan.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
All Sport
6 hari lalu

MPL ID S16 Grand Finals: Budaya Indonesia Menggema di Panggung Esports Dunia!

Internet
4 bulan lalu

Kode Redeem Mobile Legends Minggu 27 Juli 2025 untuk Skin dan Diamond Eksklusif

Gadget
5 bulan lalu

Kode redeem ML 20 Juni 2025: Hadiah Skin Epic dan Diamond Gratis Menanti Kamu

Internet
6 bulan lalu

Di Balik Layar Konten Refa Ardhi: Game Favorit dan Momen Seru Bareng Subscriber!

Nasional
7 bulan lalu

Dedi Mulyadi soal Kriteria Siswa akan Dibina di Barak: Tukang Main Mobile Legends

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news