JAKARTA, iNews.id - Halo Sahabat Kiko! Apa kamu tau ada cara mudah untuk meningkatkan level mu di game Kiko Run? Atau kamu ingin upgrade Power Up di game Kiko Run? Jangan khawatir! Di artikel ini, kamu bisa menemukan cara mudah untuk meningkatkan levelmu. Bagaimana caranya? Simak artikel dibawah ini!
Kiko Run adalah game endless run yang sangat menyenangkan dan bisa dimainkan siapa saja. Game ini adalah hasil adaptasi dari serial animasi MNC Animation yang tayang setiap hari Minggu jam 09.00 di RCTI dengan judul Kiko. Kiko Run dibuat untuk membuat para pengguna menjadi lebih aktif dan imajinatif. Selain Kiko Run, ada juga game Lola Bakery yang merupakan game hasil produksi MNC Games dan MNC Animation yang juga bisa kamu mainkan untuk menghilangkan kebosananmu.
Ternyata, masih banyak juga pemain yang kesulitan untuk meningkatkan level mereka di game Kiko Run. Apa kamu salah satunya? Padahal ada cara mudah yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan level kamu lho. Iya, benar! Dengan upgrade Power Up yang kamu punya, kamu bisa meningkatkan level Kiko Run milikmu.
Untuk bisa upgrade Power Up yang kamu miliki, kamu hanya perlu ke fitur Gachapool. Gachapool adalah fitur game yang ada di Kiko Run. Fitur ini seperti undian yang berisikan jackpot berupa power up, token, ataupun koin. Untuk memainkan Gachapool, kamu bisa membayar dengan koin, token, ataupun secaar GRATIS. Wow, sangat mudah, bukan?