Melalui kemitraannya bersama Konami, AS Roma memiliki visi mempromosikan sepak bola Roma dan Italia kepada khalayak global melalui berbagai inisiatif, termasuk dengan mengembangkan proyek kegiatan e-sports.
“Kami sangat senang dalam menyambut Konami, sebuah perusahaan terkemuka di dunia dalam desain dan pengembangan video game, ke dalam keluarga kami. Melalui kerja sama ini, kami akan dapat menjangkau penggemar Giallorossi di seluruh dunia melalui sejumlah inovasi serta pengalaman bermain yang lebih interaktif. Kami yakin Konami dapat menjadi mitra strategis yang tepat untuk kami dapat mengembangkan kegiatan yang melibatkan tim AS Roma eSports, yang ditujukan terutama untuk masyarakat pecinta eFootball,” pungkas Giorgio Brambilla, CRO AS Roma.
Selain menjadi satu-satunya video game sebak bola yang bekerjasama dengan klub Italia papan atas, PES 2021 juga menjadi video game pertama yang menonjolkan dua legenda sepak bola dunia dalam covernya yakni Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Selain itu, untuk melanjutkan tradisi eFootball PES dalam mengedepankan pemain muda berbakat, dalam cover juga menampilkan pemain Manchester United, Marcus Rashford dan Alphonso Davies dari FC Bayern. Keempat tokoh ini juga dapat ditemukan dalam seri terbaru PES Club Edition.