MediaTek Perluas Platform 5G dengan Menghadirkan Chipset 5G T750

Dini Listiyani
MediaTek perluas platform 5G dengan menghadirkan chipset 5G T750 (Foto: MediaTek)

JAKARTA, iNews.id - MediaTek mengumumkan chipset 5G T750 untuk produk-produk consumer premise equipment (CPE) seperti router fixed wireless access (FWA) dan hotspot mobile. Chip 7nm ini hadir dengan radio 5G tertanam dan CPU Arm empat inti.

Chipset 5G T750 memiliki fitur lengkap dengan seluruh fungsi dan periferal penting bagi para pembuat perangkat untuk membuat produk-produk CPE berkinerja tinggi tapi form factor kecil. T750 sekarang sudah mulai diuji coba para calon pelanggan.

"Konektivitas pita lebar kecepatan tinggi sekarang menjadi lebih penting dengan makin banyaknya perangkat-perangkat yang terkoneksi, dan bertambahnya orang yang bekerja dari rumah, mengambil kelas online, dan menggunakan layanan seperti tele-kesehatan dan panggilan video," kata Corporate Vice President dan General Manager Wireless Communication Business Unit MediaTek JC Hsu dalam keterangan kepada iNews.id, Jumat (4/9/2020).

Router 5G dengan dukungan untuk frekuensi sub-6GHz menghadirkan alternatif pita lebar yang terjangkau ke wilayah-wilayah dengan layanan DSL, kabel, atau fiber yang terbatas. Memiliki akses ke konektivitas super-cepat juga akan menjadi pengubah tatanan bagi wilayah-wilayah pinggiran kota, pedesaan, dan yang belum sepenuhnya berkembang, yang saat ini masih belum bisa menikmati layanan dan sinyal nirkabel yang memadai.

Firma analis IDC memperkirakan pasar router dan gateway 5G dan LTE global akan berkembang dari sekitar $979 juta di 2019 menjadi hampir $3 miliar di 2024. Counterpoint Research juga memproyeksikan FWA 5G akan berkembang dari 10,3 juta pelanggan di 2020 menjadi lebih dari 450 juta pelanggan di 2030.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Gadget
1 tahun lalu

MediaTek Siapkan Chipset untuk Chrombook dan Smart TV Terbaru, Punya Kemampuan Pemrosesan AI

Gadget
2 tahun lalu

Xiaomi Ingin Bikin Prosesor Sendiri, Gandeng ARM untuk Pengembangannya

Internet
2 tahun lalu

Ini Pentingnya Jaga Keseimbangan Penggunaan Teknologi dan Interaksi Langsung

Gadget
2 tahun lalu

MediaTek Pimpin Pasar Prosesor Smartphone, Disusul Qualcomm di Posisi Kedua

Elektronik
3 tahun lalu

Deretan Fitur MediaTek Dimensity 9200+, yang Bikin Performa Lebih Baik 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal