Mengenal Telegram Premium, Mungkinkan Pengguna Dapat Akses Fitur Eksklusif

Tangguh Yudha
Mengenal Telegram Premium (Foto: Telegram)

JAKARTA, iNews.id - Telegram resmi meluncurkan fitur berlangganan bernama Telegram Premium. Dengan fitur baru ini, para pengguna berlangganan mendapatkan akses terhadap sejumlah fitur eksklusif.

Pengguna dengan Telegram Premium memiliki batas unggahan file yang digandakan menjadi 4GB per file. Selain itu juga mereka akan mendapat akses mengunduh media dan file dengan kecepatan unduhan maksimal.

Selain itu, pengguna Telegram Premium pun dapat mengikuti sebanyak 1.000 channel, membuat 20 chat folder dengan masing-masing 200 chat, memiliki empat akun untuk satu aplikasi Telegram, melakukan pin 10 chat, 10 stiker favorit, serta melakukan transkrips pesan suara.

Pengguna juga dapat lebih mudah mengelola chat termasuk pengaturan chat folder, berbagai pengaturan baru pada menu Privasi dan Keamanan, memasang video untuk digunakan sebagai foto profil beranimasi, identitas pembeda, berbagi, ikon unik, dan tidak akan muncul iklan di platform.

Menariknya, kehadiran fitur Telegram Premium tidak akan mendiskriminasi Telegram versi gratis. Pengguna gratisan masih dapat melihat file yang lebih besar yang diunggah oleh pengguna Premium.

Untuk diketahui, fitur Telegram Premium sendiri pertama kali disebutkan oleh Durov pada tahun 2020 lalu. Saat ini fitur sudah tersedia baik di platform iOS, Android, macOS, dan Windows debgan biaya Rp73.000,00 hingga Rp79.000,00 per bulannya.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Internet
7 bulan lalu

Profil dan Biodata Pavel Durov: Bos Telegram yang Wariskan 14 Miliar Dolar AS ke 100 Anak Biologisnya

Internet
11 bulan lalu

Cara Bikin Bot Telegram yang Canggih dan Mudah untuk Pemula!

Internet
11 bulan lalu

Cara Nonton Bareng di Telegram: Ikuti Langkah-Langkah Ini untuk Nobar Online Anti Ribet

Internet
11 bulan lalu

Cara Login Telegram Tanpa Nomor HP: Simak Tips dan Trik Terkini!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal