Populer Berkat Produksi Lagu Pakai Kalkulator, YouTuber Ini Sukses Raih Lebih dari 800 Ribu Subscriber

Raden Yusuf Nayamenggala
YouTuber Ini Sukses Raih Lebih dari 800 Ribu Subscriber (Foto: YouTube)

JAKARTA, iNews.id - Segala macam konten bisa ditemukan di YouTube. Agar bisa menarik perhatian viewers, diperlukan konten unik seperti yang dilakukan YouTuber asal Korea Selatan (Korsel) Chaco Chaco. 

Chaco Chaco menjadi populer berkat kemampuannya memproduksi lagu populer dengan kalkulator. Tapi tentu saja yang digunakan bukan kalkulator biasa. Dia menggunakan kalkulator musik. 

Kalkulator yang dimaksud yakni Egoelife AR-7778 dan AR-8001. Kalkulator memang dirancang sebagai instrumen dan dilengkapi dengan instruksi tentang cara menggunakannya. Untuk menghasilkan musik yang layak didengar tentu saja Anda membutuhkan latihan. 

Jika tidak, Anda hanya akan bisa menggunakannya seperti mainan. Hal itu yang membedakan Chaco Chaco dengan kebanyakan YouTuber lainnya. Berkat kepiawaiannya memainkan kalkulator musik, dia memiliki lebih dari 800.000 subscriber di YouTube. 

Sebenarnya, YouTuber asal Korsel tersebut sudah memproduksi konten di YouTube sejak 2018. Tapi, baru pada 2020 channel YouTubenya menjadi populer. Bermain menggunakan kalkulator musik ini lah yang mendongkrak popularitasnya. 

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Seleb
4 hari lalu

Farida Nurhan Ternyata Berjuang Melawan 3 Benjolan Besar di Leher, Begini Kondisinya

Seleb
5 hari lalu

Reaksi Orang Random Waktu Denger Curhatan Azia, Benar-Benar Chaos!

Internet
11 hari lalu

Polisi Tertib tapi Azia Malah Drama di Jalan!

Internet
11 hari lalu

Polwan sampai Bingung, Azia Baper di Kantor Polisi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal