Saingi Twitch dan YouTube, Facebook Hadirkan Aplikasi Gaming

Siska Permata Sari
Facebook hadirkan aplikasi Gaming (Foto: Facebook)

JAKARTA, iNews.id - Perusahaan media sosial Facebook merilis aplikasi streaming video game, Facebook Gaming. Aplikasi ini digadang-gadang akan menyaingi Twitch dan YouTube selama masih banyak orang yang melakukan karantina mandiri di rumah.

Facebook mengatakan aplikasi mobile gratisnya telah diuji di Asia Tenggara dan Amerika Latin selama 18 bulan. Facebook Gaming rencananya akan diluncurkan pada ponsel Android pada hari Senin (20/4/2020). Sementara untuk iPhone, Facebook masih menunggu persetujuan dari Apple.

“Kami melihat peningkatan besar dalam permainan selama karantina ini. Jadi kami berinvestasi dalam permainan dan ini telah menjadi prioritas bagi kami, karena kami melihatnya sebagai sebuah bentuk hiburan yang benar-benar menghubungkan manusia,” ujar Fidji Simo, eksekutif Facebook yang bertanggung jawab atas aplikasi tersebut, seperti dilansir dari Telegraph.

Facebook Gaming yang awalnya dijadwalkan meluncur Juni ini akan fokus pada game mobile. Hal inilah yang membedakannya dari Twitch dan YouTube. “Ini hiburan yang bukan hanya bentuk konsumsi pasif tetapi hiburan yang interaktif,” ujarnya. 

Streaming video game saat ini didominasi oleh Twitch, yang penggunanya menghabiskan lebih dari 3,1 miliar jam menonton Esports profesional, bermain di video game amatir, dan aktivitas lain seperti melukis dan bermain game dalam tiga bulan pertama tahun 2020.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Angela Tanoesoedibjo: MNC Group Kelola 500 Kanal YouTube, Ratusan Juta Pelanggan, Miliaran Views per Bulan

Internet
4 hari lalu

Perkuat Transformasi Digital, MNC Group Jadikan YouTube Bagian Ekosistem Siaran

Nasional
5 hari lalu

Angela Tanoesoedibjo Ungkap iNews Media Group Bertransformasi ke Ekosistem Digital YouTube

Nasional
5 hari lalu

Kebiasaan Konsumen Berevolusi, Angela Tanoesoedibjo Ungkap Peluang Baru

Nasional
11 hari lalu

Ini Tugas Sena Si VTuber ASN Digital Buatan DPD yang Jadi Kontroversi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal