5. Perbarui Aplikasi Secara Teratur
WhatsApp senantiasa bekerja untuk meningkatkan kualitas layanan untuk para pengguna. Oleh karena itu banyak pembaruan yang melibatkan fitur keamanan baru lebih baik.
Guna memastikan standar keamanan Anda selalu terjaga, pastikan WhatsApp diperbarui ke dalam versi terkini yang telah tersedia. Jika smartphone tidak mempunyai opsi pengaturan pembaruan aplikasi secara otomatis, maka Anda harus melakukannya secara manual. Caranya, kunjungi toko aplikasi seperti Play Store dan App Store pada smartphone lalu cari kata WhatsApp dan klik Perbarui.
Sebagai tambahan, pastikan juga sistem operasi Anda selalu diperbarui untuk mendapatkan perlindungan keamanan terbaru dari Apple atau Google.