ROMA, iNews.id - Pekerja konstruksi menemukan peninggalan sejarah. Saat menggali, para kru menemukan fondasi rumah Zaman Besi dan beberapa koin Romawi.
Penggalian arkeologi dimulai di situs bypass Little Hadham A120 pada 2019 usai survei menunjukkan sisa-sisa prasejarah dan Romawi kemungkinan ditemukan di lokasi itu. Penemuan ini diharapkan dapat memberikan wawasan tentang apa kehidupan 2000 tahun lalu.
Di antara penemuan yang dibuat adalah fondasi rumah Zaman Besi yang berasal dari 300 SM. Sisa-sisa Romawi yang ditemukan di situs itu berasal dari abad pertengahan dan keempat Masehi.
Selama penggalian ditemukan juga kuburan kecil yang menampung sisa-sisa 16 orang yang dikremasi dan empat yang dikubur utuh. Secara keseluruhan, 72 koin perunggu Romawi ditemukan antara 330 dan 348 masehi.
Salah satu penemuan yang lebih menarik dari benda biasa yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari orang Romawi kuno adalah penemuan pengering jagung. Menariknya adalah saat struktur mesin pengering jagung ditemukan, ada sisa tanaman yang diawetkan di dalamnya.