Belanja sambil Beramal saat Ramadan, Nudie Jeans Lelang Koleksi Langka

Vien Dimyati
Belanja sambil beramal di Nudie Jeans (Foto: Ist)

CEO of Nudie Jeans Australasia, Bryce Alton mengatakan, sustainability atau semangat keberlanjutan, baik bagi lingkungan maupun sosial, telah menjadi esensi dari Nudie Jeans. Sustainability terwujud dalam produk yang 100 persen terbuat dari kapas organik dan memiliki sertifikasi, mendukung living wages (sistem pengupahan yang baik), dan menginisiasi aktivitas repair dan re-use.

"Kali ini, kami mendukung inisiasi Standard Denim Supply Co dan memasukkan semua unsur sustainability dalam program ini, termasuk salah satunya Nudie Jeans Selvage LAB, yaitu koleksi kolektor yang sangat khusus, yang dilelang di Nudie Jeans Charity Program," katanya.

Nudie Jeans Selvage LAB adalah koleksi kolektor yang sangat khusus dan dilelang dalam Nudie Jeans Charity Program. Koleksi ini fokus pada teknik pencucian denim yang menghasilkan tampilan usang, autentik dan natural.

Teknik pencucian ini dilakukan di Nudie Jeans Sample Lab oleh tim teknis yang sangat ahli dan berdedikasi pada teknik pencucian. Bahan yang digunakan adalah denim selvage terbaik dari Jepang, Itali dan Amerika. Rivet dan kancing dibuat dari bahan perak. Belt loops dibuat lebih ramping dibandingkan belt loops pada koleksi regular.

Ada kantung koin yang rapi dan koleksi ini menggunakan leather patch dengan teknik embos. Setiap Nudie Jeans Selvage LAB memiliki tampilan usang yang berbeda-beda. Tahun ini di Indonesia hanya akan ada 30 lembar Nudie Jeans Selvage LAB dan semuanya bisa didapat lewat lelang dalam Nudie Jeans Charity Program.

Manager of Strategic Corporate Partnership Dompet Dhuafa, Sulis Tiqomah mengatakan, pihaknya mengapresiasi inisiasi dari Standard Denim Supply co dan Nudie Jeans. Saat ini semua umat Muslim berlomba dalam mengumpulkan berkah Ramadan, dan program ini menyediakan cara yang mudah dan menyenangkan untuk meraih berkah-Nya.

"Donasi akan kami salurkan kepada mereka yang berhak antara lain fakir miskin dan anak yatim juga mendukung program kami dalam hal kesehatan, pendidikan dan pengembangan sosial," katanya.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Health
16 jam lalu

Super Flu Subclade K Rentan Menyerang Anak-Anak, Waspada Jadi Penyakit Serius!

Health
23 jam lalu

Terungkap! Ini Alasan Super Flu Subclade K Lebih Banyak Menyerang Perempuan

Health
1 hari lalu

Kenapa Subclade K Disebut Super Flu? Ini Penjelasan Ahli

Nasional
1 hari lalu

8 Provinsi di Indonesia Diserang Super Flu Subclade K, Total 62 Kasus!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal