JAKARTA, iNews.id - Salah satu kegiatan yang bisa merefresh pikiran adalah dengan mengunjungi tempat wisata. Namun, apa jadinya jika lokasi wisata yang didatangi ternyata memiliki kisah mistis.
Menariknya, lokasi wisata yang menyimpan aura mistis, justru lebih banyak dikunjungi wisatawan. Entah karena penasaran atau sekadar ingin tahu.
Berikut ini adalah sejumlah tempat wisata paling mistis dan terkenal di Indonesia yang sudah dikumpulkan iNews.id dari berbagai sumber:
1. Pantai Parangkusumo
Pantai Parangkusumo yang terletak di Bantul memiliki kisah mistis yang sangat kuat karena sering disebut sebagai gerbang menuju istana Ratu Laut Selatan, Nyi Roro Kidul. Namun, jika dilihat dari eksotismenya, tidak ada yang mengira pantai ini menawarkan pemandangan yang mengesankan.
Mulai dari Gumuk Pasir hingga pantai yang berpasir hitam dengan gelombang besar khas Laut Selatan memberikan nuansa luar biasa. Jika ingin bertamasya dengan sedikit nuansa mistis dan horor di Yogyakarta, Anda wajib datang ke Pantai Parangkusumo.