5 Boneka Arwah Paling Seram di Dunia, Nomor 3 Rambutnya Terus Memanjang

Rizky Pradita Ananda
Boneka arwah paling menakutkan (Foto: travelchannel)

3. Okiku 

Boneka asal Jepang ini merupakan hadiah dari seorang kakak laki-laki di Jepang kepada adik perempuannya pada sekitar tahun 1918. Satu tahun kemudian, sang adik perempuan ini meninggal karena sakit flu parah. Pihak keluarga pun membuatkan kuil untuk mengenangnya dan menempatkan boneka Okiku sebagai display. 

Tapi anehnya, setelah beberapa saat keluarga melihat rambut boneka itu yang awalnya dipotong dengan model bob pendek, perlahan tumbuh memanjang melewati bahunya. Ketika keluarga itu pindah pada tahun 1938, mereka memercayakan boneka itu ke Kuil Mennenji di Hokkaido, di mana para pengasuh terus merawat boneka Okiku dan rambutnya yang juga terus tumbuh panjang

4. Annabelle

Kisah boneka Annabelle jadi tenar terkenal dengan dirilisnya film The Conjuring dan Annabelle. Annabelle yang asli adalah boneka Raggedy Ann yang sebetulnya punya tampilan visual tak terlalu menyeramkan. Boneka Raggedy Ann atau Annabelle ini disebutkan sudah terkenal di tahun 1970-an. Annabelle adalah boneka yang diberikan kepada seorang mahasiswa keperawatan, Donna, oleh ibunya. Suatu ketika Donna dan teman sekamarnya Angie mengetahui boneka itu telah berubah posisi dan atau pindah kamar. Tak hanya itu, konon katanya Donna dan Angie menemukan catatan tulisan tangan yang dicoret di kertas perkamen bertuliskan pesan meminta bantuan.

Dalam bukunya, paranormal investigator Ed dan Lorraine Warren menunjukkan, perilaku itu berlangsung selama hampir satu tahun. Pada akhir 2020, mulai beredar isu kalau boneka Annabelle hilang dari Museum Occult Museum,Warren. Tapi untungnya, kepanikan ini berhenti karena putra Warren memposting foto boneka Annabelle ada di dalam kopernya.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
1 bulan lalu

5 Destinasi Wisata di Banyuwang, Liburan Murah Tidak Bikin Kantong Jebol

Destinasi
2 bulan lalu

Nusantara International Convention Exhibition Dibuka Jadi Destinasi MICE Terbaru

Seleb
7 bulan lalu

Robby Purba Bahas Boneka Arwah Furi Harun Bernama Cika, Ramalan Cintanya Terbukti 13 Kali! 

Buletin
11 bulan lalu

Viral! Sensasi Kuliner ala Jepang di Kaki Gunung Ciremai

Destinasi
12 bulan lalu

Eksplorasi Tanah Air: Diskon Rp100.000 Penerbangan ke Destinasi Impian

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal