Ada beberapa resort di sini yang memang menyediakan tempat menginap yang mewah. Selain hutannya, Pulau Moyo juga terkenal akan kecantikan air terjun dan pantainya. Di sini Anda bisa menikmati dinner romantis ditemani suara deburan ombak dan pasir lembut di bawah kaki Anda.
3. Raja Ampat, Papua
Tidak hanya surga para penyelam, Raja Ampat juga menjadi tempat honeymoon di Indonesia yang romantis bagi pengantin baru. Keindahan bawah air, terumbu karang, dan pantainya, akan menjadi pelengkap yang spesial saat menghabiskan bulan madu Anda. Terletak di Papua Barat, kecantikan Raja Ampat telah dikenal hingga mancanegara.
Ada ratusan jenis terumbu karang dan jenis ikan laut yang cantik di perairannya. Di pantai tiap pulau-pulau kecilnya, ada pasir putih yang menggoda. Bagi pengantin baru, menikmati Raja Ampat adalah bulan madu idaman. Anda seolah berbulan madu di surga.
4. Pulo Cinta, Gorontalo
Gorontalo juga punya tempat honeymoon yang tidak kalah indah dan romantis dibandingkan Maldives. Pulo Cinta namanya! Di pulau berbentuk hati ini, Anda bisa bermalam sekaligus dinner romantis di cottage yang terapung di atas laut.