7 Destinasi Belanja Baju Lebaran di Jakarta, Tanah Abang hingga PGC

Siska Permata Sari
Jelang Lebaran, banyak orang memanfaatkan waktu untuk berburu pakaian. (Foto: Women Secret)

JAKARTA, iNews.id - Hari Raya Idul Fitri tinggal menghitung hari. Tunjangan Hari Raya (THR) pun sudah membayang di depan mata, ditambah waktu libur Lebaran sudah semakin dekat. Ini saatnya berburu baju untuk dikenakan saat Lebaran.

Di tengah banyaknya sale di berbagai pusat perbelanjaan, Kota Jakarta sendiri menyimpan destinasi-destinasi kece untuk berburu baju murah secara grosir atau satuan. Apa saja ya? Intip daftarnya, seperti dirangkum iNews.id, Minggu (3/6/2018).

Tanah Abang

(Foto: Isra Triansyah/Sindonews)

Siapa yang tidak tahu Tanah Abang? Pusat belanja murah meriah di Jakarta, tepatnya terletak di Kota Administrasi Jakarta Pusat. Tanah Abang juga sudah dikenal sebagai pasar tekstil terbesar di Asia Tenggara, jadi sudah tidak heran jika baju-baju di sana dijual dengan harga miring. Pilihan busananya juga beragam, mulai dari gamis, kaftan, atasan kekinian, celana kulot, beragam tren kerudung, baju koko, hingga sarung murah untuk Lebaran. Namun menjelang Lebaran, Tanah Abang biasanya selalu dipadati pengunjung, sehingga dibutuhkan energi dan kesabaran ekstra.

Thamrin City

(Foto: Thamrincity)

Tak jauh dari Tanah Abang, ada Thamrin City yang bisa menjadi alternatif belanja jika keramaian di Tanah Abang sudah tak bisa ditembus lagi. Berdekatan dengan Tanah Abang, produk-produk yang dijual di Thamrin City pun tak kalah bersaing atau beda tipis. Sebab, Thamrin City Mall juga didapuk sebagai pusat perbelanjaan besar di Jakarta dengan 10 lantai dan menyediakan lahan parkir yang memuat hingga 6.000 mobil.

ITC Mangga Dua

Selain Tanah Abang, tempat belanja busana Lebaran yang kerap dipilih masyarakat adalah ITC Mangga Dua. Terletak di Mangga Dua, Jakarta Utara, pusat perbelanjaan ini menjual berbagai macam barang seperti tekstil, suvenir, dan beragam aksesori. Jadi, cocok buat Anda yang ingin belanja baju Lebaran sekaligus aksesorinya untuk menunjang penampilan. Untuk urusan harga, masih beda tipis dengan Tanah Abang.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Megapolitan
20 jam lalu

Polisi Sebut Pria Tabrakkan Diri ke Mobil di Tanah Abang Alami Gangguan Jiwa

Megapolitan
2 hari lalu

Viral Pria Sengaja Tabrakkan Diri ke Mobil di Tanah Abang Jakpus, Diduga ODGJ

Megapolitan
7 hari lalu

Kasus Penembakan Pengacara di Tanah Abang, Polisi Dalami Asal Senpi Pelaku

Megapolitan
8 hari lalu

Detik-Detik Penangkapan Penembak Pengacara di Tanah Abang, Pistol Langsung Ditemukan

Megapolitan
8 hari lalu

Tampang Penembak Pengacara di Tanah Abang Jakpus, Tak Berdaya Ditangkap Polisi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal