Bersiap, Liburan sambil Berpetualang di Marvel Exhibition Terbesar Asia Tenggara

Vien Dimyati
Marvel Exhibition Terbesar Asia Tenggara segera hadir di Indonesia (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Ide liburan sambil berpetualang dengan tokoh-tokoh Marvel menjadi pilihan tepat. Ya, ada kabar gembira bagi para penggemar Marvel di Indonesia! Marvel Exhibition akan hadir untuk pertama kali di Indonesia. 

Digelar di Pondok Indah Mall 3 Jakarta, para penggemar dan pengunjung dapat menikmati pengalaman multi-sensori Marvel Cinematic Universe (MCU) tak terlupakan di pameran yang dikurasi secara spesial, dengan judul Marvel Studios: A Universe of Heroes Exhibition Indonesia.

Disebut sebagai Marvel Exhibition terbesar di Asia Tenggara, Marvel Studios: A Universe of Heroes Exhibition Indonesia akan menampilkan berbagai original movie props, kostum, dan concept art yang diambil dari film-film pilihan MCU yang pernah dirilis. 

Pengunjung dapat menikmati secara langsung cerita-cerita terbaik Marvel Studios selama satu dekade terakhir, melalui beragam pameran yang menampilkan petualangan Super Heroes favorit, mulai dari Iron Man, Captain America, Thor, Doctor Strange, Guardians of the Galaxy, Black Panther, Wandavision, Ant-Man, Black Widow, Hawkeye, Shang Chi, Eternals hingga seri terbaru dari Marvel Studios, Moon Knight. 

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
20 jam lalu

Rapper Amerika Serikat Tyga Terciduk Liburan di Bali, Ini Fotonya!

Megapolitan
4 hari lalu

Dishub DKI Terapkan Rekayasa Lalin di Ancol hingga Kota Tua saat Malam Tahun Baru

Destinasi
6 hari lalu

4.200 Orang Padati Kawasan Wisata Kota Tua Jakarta Hari Ini, Banyak Bule Juga!

Destinasi
6 hari lalu

Kota Tua Jakarta Ramai Dipilih Jadi Destinasi Akhir Tahun, Intip Keseruannya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal