Curug Cimahi, Tertinggi di Bandung & Terkenal Eksotis karena Pelangi

Vien Dimyati
Keindahan Curug Cimahi (Foto: Instagram)

"Dengan ketinggian 87 meter menjadikan Curug Cimahi / Rainbow Waterfall ini menjadi salah satu yang tertinggi di wilayah Bandung. Tiap tahun memang properti di sekitar curug ini selalu di upgrade. Tempatnya sejuk dan asri, apa lagi ketika musim penghujan, maka akan terlihat pepohonan sekeliling yang menghijau. Referensi foto: (@de_suryaman60)," tulis Instagram @indoflashlight, dikutip Sabtu (9/3/2019).

Berada di objek wisata ini, traveler tak hanya dapat menikmati keindahan Curug Pelangi. Tetapi, Anda juga dapat mengamati habitat monyet. Anda akan banyak menjumpai monyet-monyet liar.

Untuk masuk ke objek wisata ini, traveler hanya cukup membayar tiket masuk sebesar Rp15.000. Tiket ini termasuk murah. Apalagi wisata alam yang satu ini memiliki keunikan tersendiri.

Curug Cimahi terletak di Cisarua, Bandung Barat, Jawa Barat. Untuk mencapai tempat ini, ada banyak rutenya. Salah satunya jalur Lembang-Paronpong. Anda hanya perlu menyusuri jalur hingga sampai terminal angkot Cisarua berjarak satu kilometer, hingga bertemu Dusun Bambu Bandung.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
2 bulan lalu

Di Balik Sunyi Puhsarang, Destinasi Religi Menyimpan Jejak Sejarah

Destinasi
3 bulan lalu

5 Destinasi Wisata di Banyuwang, Liburan Murah Tidak Bikin Kantong Jebol

Destinasi
4 bulan lalu

Nusantara International Convention Exhibition Dibuka Jadi Destinasi MICE Terbaru

Buletin
12 bulan lalu

Viral! Sensasi Kuliner ala Jepang di Kaki Gunung Ciremai

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal