SketchUp Festival Day 2024 diselenggarakan sebagai sebuah wadah bagi para desainer dan arsitek baik individu maupun badan/institusi bisa mendapatkan manfaat dalam penggunaan software di berbagai bidang pekerjaan dan usaha.
Di festival tahunan ini, SketchUp bersama PT ACA Pacific mengadakan SketchUp Design Competition yang diikuti lebih dari 1.000 arsitektur memperebutkan hadiah utama satu unit motor Benelli
Festival tersebut akan kembali dilaksanakan pada tahun depan dengan konsep dan program lebih menarik. Diharapkan ajang ini akan memberikan banyak manfaat bagi pengguna profesional di bidang arsitektur, sipil, pembuatan game, film, animasi dan lainnya.