Eksplor Wisata Pemalang, Danau Asmara Lagi Hits di Kalangan Traveler

Vien Dimyati
Danau Asmara di Pemalang (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Tidak ada pernah habisnya bagi traveler milenial mengeskplor destinasi wisata terbaru di seluruh Indonesia. Destinasi tersebut harus terlihat menarik di layar handphone, pasti akan menjadi perburuan.

Ya, destinasi digital saat ini sedang diganderungi anak milenial. Mereka berburu mencari spot-spot menarik yang selama ini belum pernah terekspos. Salah satu spot yang sedang hits di kalangan anak milenial adalah Pemalang, Jawa Tengah.

Ternyata, ketika berwisata ke Pemalang belum lengkap tanpa mengunjungi Danau Asmara. Ini merupakan danau buatan, terbentuk akibat aktivitas galian tambang yang terbengkalai.

"Ada yang rencana ke Pemalang akhir pekan ini? Bisa nih main ke tempat yang lagi hits ini. Danau Asmara, Randudongkal, Jawa Tengah," dikutip Instagram @WisataSemarang, Kamis (18/10/2018).

Untuk urusan pariwisata, memang belum banyak yang terekspos di Pemalang. Hanya saja, kabupaten yang berbatasan dengan Pekalongan dan Purbalingga ini lebih dikenal dengan wisata raftingnya. Tetapi, Danau Asmara menjadi spot terbaru yang dapat dikunjungi wisatawan.

Berada di Danau Asmara, Anda akan dimanjakan dengan pemandangan gugusan perbukitan selatan dan Gunung Slamet. Siapa sangka, danau terbengkalai ini menjadi tempat wisata menarik yang banyak dikunjungi wisatawan.

Untuk mencapai Danau Asmara, Anda dapat mengambil rute arah Desa Karangmocol, Randudongkol, Pemalang. Sesampai di Desa Karangmojo, Danau Asmara tidak jauh dari sana. Jangan lewatkan untuk membawa kamera, sebab di sini ada banyak spot menarik untuk berswafoto.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
2 bulan lalu

Di Balik Sunyi Puhsarang, Destinasi Religi Menyimpan Jejak Sejarah

Destinasi
3 bulan lalu

5 Destinasi Wisata di Banyuwang, Liburan Murah Tidak Bikin Kantong Jebol

Destinasi
4 bulan lalu

Nusantara International Convention Exhibition Dibuka Jadi Destinasi MICE Terbaru

Buletin
12 bulan lalu

Viral! Sensasi Kuliner ala Jepang di Kaki Gunung Ciremai

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal