Beberapa fasilitas hiburan tersebut misalnya, kolam renang anak, aneka macam permainan anak yang sangat seru, sepeda air, terapi ikan, dan pesawat terbang asli yang diubah menjadi teater pemutaran film pengetahuan.
Miniatur Dunia (Small World)
Masih terletak di kecamatan yang sama, objek wisata ini baru dibuka pada September 2016. Keunikan dari objek wisata ini, Anda dapat berkeliling melihat miniatur bangunan keajaiban dunia yang terkenal dari berbagai negara. Lokasi ini menjadi salah satu tempat wisata baru di Purwokerto yang paling bagus untuk dikunjungi.
Pancuran Tujuh
Pancuran Tujuh merupakan wisata paling hits di Purwokerto yang menyajikan keindahan alam yang luar biasa. Pancuran Tujuh mengeluarkan air panas langsung dari perut bumi. Air panas tersebut mengandung belerang, aliran airnya berwarna kuning, serta membentuk endapan berwarna orange. Jika dilihat, tebing yang dialiri air belerang ini sangat menakjubkan.
Gua Sarabadak
Gua ini masih berada di lokasi Pancuran Tujuh, tepatnya 50 meter di bawahnya. Lokasi gua yang menjadi tempat wisata ini merupakan tempat pertemuan dua aliran air panas dan dingin. Air panasnya mengandung belerang dan air dinginnya membuat bebatuan menjadi berwarna keemasan. Ini menjadi panorama yang sangat menakjubkan.
Bukit Bintang
Sebenarnya, lokasi ini bukan berupa bukit sungguhan. Objek wisata ini berupa lapangan luas, yang dibangun menyerupai tangga bersusun. Dari bukit ini, Anda akan melihat pemandangan alam. Jika ingin ke Bukit Bintang, disarankan datang pada malam hari, ketika cuaca cerah. Anda akan melihat keindahan Purwokerto yang sangat indah.