Gunung Bromo Bersalju, Ini Hal Penting Harus Diperhatikan Pengunjung agar tidak Mengalami Hipotermia

Dani M Dahwilani
Cuaca dingin bersalju, wisatawan yang akan datang ke Gunung Bromo atau Gunung Semeru untuk mempersiapkan pakaian dan pembekalan. (Foto: Instagram Gunung Bromo)

3. Hati-hati Permukaan Licin

Embun upas bisa membuat jalur pendakian atau permukaan jalan menjadi licin. Berjalanlah dengan hati-hati dan perhatikan pijakan Anda untuk menghindari tergelincir.

4. Jaga Kesehatan Tubuh

Pastikan Anda dalam kondisi prima sebelum berangkat. Jika memiliki riwayat penyakit yang sensitif terhadap suhu dingin (misalnya asma), konsultasikan dengan dokter atau siapkan obat-obatan pribadi.

Sebagai informasi, Gunung Bromo memiliki empat pintu masuk dalam satu kawasan di TNBTS. Pintu masuk yang favorit yakni melalui Jemplang, di Desa Ngadas, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang, kemudian Desa Wonokitri, Kecamatan Tosari, Kabupaten Pasuruan, Desa Ngadisari, Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, dan Desa Ranupani, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, yang juga jadi pintu masuk ke kawasan Gunung Semeru.

Berdasarkan catatan Balai Besar TNBTS, sepanjang 2024 jumlah Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) mencapai Rp21,15 miliar. Nilai PNBP itu berasal dari total jumlah kunjungan wisatawan yang sebanyak 485.696 wisatawan, terdiri atas 465.770 wisatawan nusantara dan 19.926 wisatawan mancanegara

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Internasional
4 hari lalu

Puncak Gunung Fuji Diselimuti Salju, 2 Pekan Lebih Cepat dari Tahun Lalu

Nasional
1 bulan lalu

3 Rute ke Bromo dengan Mobil Pribadi dari Jakarta, Simak Selengkapnya!

Destinasi
1 bulan lalu

Viral Pendaki Gunung Ciremai Ditinggal Sendirian saat Alami Hipotermia, Netizen Murka!

Buletin
1 bulan lalu

Khofifah Takziah dan Santuni Keluarga Korban Kecelakaan Bus di Lereng Bromo

Buletin
1 bulan lalu

Polisi Usut Kecelakaan Maut di Lereng Bromo, Terjunkan Tim Gabungan Khusus

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal