"Jika ke arah timur, ada Malang dan Batu. Di Batu ada el Hotel Kartika Wijaya Batu. Unik karena memiliki konsep nuansa heritage. Meski heritage, tapi di dalamnya disesuaikan dengan kebutuhan tamu zaman sekarang," ujarnya.
Tidak hanya Batu, menurut Iwan, di Kota Malang juga ada eL Hotel Grande Malang. Menariknya, di sini sangat dekat dengan objek wisata. Salah satunya Jatim Park yang berjarak 15 menit.
Sedangkan di ujung Pulau Jawa ada Banyuwangi yang saat ini sedang populer pariwisatanya. "Hotel ini sudah ada sejak dua tahun lalu. Bernuansa resor. Tapi memiliki ballroom luas juga. Tidak hanya Banyuwangi, semua hotel kita juga ditujukan untuk tamu MICE. Semua hotel punya fasilitas ballroom. Ada kombinasi dengan resor. Meeting bisa ajak keluarga dan bersantai dengan keluarga," ujarnya.
El Hotel International memiliki fasilitas Meeting, Incentive, Convention & Exhibition (MICE) yang memadai. Ini menjadikan eL Hotel International sebagai pilihan terbaik mengadakan kegiatan di beberapa kota strategis tersebut.
eL Hotel Royale (Bintang 4) terdapat di kota Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Batu dan Banyuwangi, sedangkan untuk eL Hotel Grande (Bintang 3) hanya di Kota Malang.