Kampung Unik di Condet, Ada Permukiman Dihuni Keturunan Arab Suasananya seperti di Timur Tengah

Kiki Oktaliani
Mengintip kampung unik di Condet (Foto: YouTube Asumsi)

JAKARTA, iNews.id - Kampung unik di Condet sangat menarik untuk dijelajahi. Ada banyak hal menarik yang bisa ditemukan di sini, salah satunya adalah warga yang memiliki wajah rupawan seperti orang Arab. 

Tidak heran jika kawasan di Condet ini kerap disebut sebagai Kampung Arab. Perlu diketahui, kawasan Condet berada di Kecamatan Cililitan dan masuk Kota Administrasi Jakarta Timur. Kawasan ini memang dikenal orang dengan nama Kampung Arab, karena banyak warga Timur Tengah yang bermukim di sana.

Di balik kawasan unik ini, juga menyimpan sejarah kenapa Condet didominasi dengan orang Timur Tengah. Penasaran seperti apa keunikan dari perkampungan di Condet ini? Berikut ulasannya dirangkum pada Rabu (28/6/2023).

Kampung Unik di Condet 

Kampung unik di Condet ini memang sangat menarik perhatian bagi para pengunjung yang datang. Hilir mudik di perkampungan ini akan ditemui warga Timur Tengah. Perkampungan di Condet ini memiliki beragam versi sejarah. Ada pendapat yang menyatakan kampung Condet bukanlah Kampung Arab, melainkan Kampung Betawi begitupun sebaliknya.

Kampung ini memang terkenal sebagai salah satu pusat budaya Arab di ibu kota. Berada di sini, Anda bisa menemukan banyak sekali toko-toko dan restoran Arab yang menjual berbagai macam produk dan makanan khas. Tak hanya itu, kampung ini juga memiliki masjid-masjid yang menjadi tempat ibadah bagi umat Muslim.

Kampung Arab di Condet juga dikenal sebagai pusat seni tradisional Arab di Jakarta. Anda bisa menemukan berbagai pertunjukan musik, tarian, dan teater dengan nuansa Arab di sini. Untuk pengunjung yang tertarik dengan sejarah, kampung ini juga pernah menjadi pusat perdagangan rempah-rempah di masa lalu, serta menjadi tempat bermukimnya pedagang Arab yang datang ke Jakarta pada abad ke-19.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
5 bulan lalu

Kampung Unik di Konawe: Berani Coba Jelajah Goa Tengkorak?

Destinasi
6 bulan lalu

Misteri Gunung Kawi, Jejak Peradaban Suci Kerajaan Kediri Terkubur Mitos Pesugihan

Destinasi
10 bulan lalu

Mengintip Pulau Unik Maratua, Ada Tornado Barakuda hingga Goa Bisa Bikin Awet Muda 10 Tahun

Destinasi
10 bulan lalu

Singgah ke Kampung Duren Cengal, Ada Vila Putih seperti di Atas Awan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news