Kampung Unik di Kebumen, Hanya di Desa Ini Warga Dilarang Menikah dengan Orang Luar

Kiki Oktaliani
Mengintip kampung unik di Kebumen (Foto: YouTube)

JAKARTA, iNews.id - Kampung unik di Kebumen, Jawa Tengah sangat menarik untuk dijelajahi. Kebumen memang dikenal memiliki pemandangan alam menakjubkan.

Namun, di balik keindahan alam yang ada di Kebumen, ternyata ada satu hal unik yang akan membuat siapa saja penasaran. Ya, desa tersebut bernama Jladri, yang berada di Kecamatan Buayan, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

Keunikan desa tersebut adalah warga yang ada di desa ini dilarang menikah dengan orang luar desa. Jika dilanggar, dampaknya sangat menakutkan.

Penasaran, seperti apa keunikan dari desa Jladri ini? Berikut ulasannya dirangkum melalui Channel YouTube Pengkolan24, Senin (22/5/2023).

Kampung Unik di Kebumen

Sudah menjadi hal umum jika Indonesia merupakan negara dengan budaya dan adat yang beragam. Budaya yang berakar dari generasi ke generasi ini tak sedikit melahirkan peraturan, kebiasaan adat, bahkan mitos yang berkembang pada masyarakat setempat.

Warga Kampung Jladri menaati mitos untuk tidak menikah dengan warga dari desa tetangga. Sebab, jika dilanggar, rumah tangga yang dibangun tak dapat bertahan lama atau tidak langgeng.

"Kalau orang sekarang mungkin gak seperti orang-orang dulu. Kalau orang dulu mitosnya gak jadi atau gak tahan lama," ujar seorang pria, warga asli Desa Jladri, dikutip melalui akun YouTube Pengkolan 24.

Kendati zaman sudah berkembang cukup modern, masyarakat di desa ini masih mempertahankan kepercayaan tersebut. "Memang sampai sekarang, belum ada. Enggak ada yang berani melanggar. Bahkan bisa meninggal dunia," kata pria tersebut.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
22 jam lalu

7 Destinasi Wisata Favorit Arab Saudi, Wajib Masuk Wishlist!

Destinasi
2 hari lalu

Keseruan Visit Saudi Travel Fair 2025, Lebih Dekat dengan Budaya Timur Tengah di Jakarta!

Destinasi
7 hari lalu

Bangga! Labuan Bajo Masuk Daftar Destinasi Terbaik Asia 2026

Destinasi
16 hari lalu

Viral Pantai Kelingking Nusa Penida Dipasang Besi Lift Kaca, Netizen Murka!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal