Ke Yogyakarta, Pastikan Mampir di Ekowisata Gunung Api Purba dan Desa Wisata Pentingsari!

Aris Kurniawan
Kawasan Wisata Gunung Api Purba, Nglanggeran, Patuk, Gunungkidul, DIY. (Foto: iNews TV)

Kamu yang gemar batik, di kawasan ini kamu tidak sekadar bisa belanja kain dan aneka baju batik, melainkan juga bisa mengikuti kelas batik. Yang khas dari batik Nglanggeran adalah warnanya yang coklat serta motifnya. Yup, Gunung Api Purba Nglanggeran dan kakao jadi motif batik yang sangat unik nan eksotik. 

Saat kamu berwisata di kawasan ini jangan resah dengan masalah penginapan. Karena di sini banyak terdapat homestay, atau rumah warga yang disewakan untuk wisatawan. Jadi kamu bisa menginap di rumah warga. Dengan demikian kamu tidak hanya menikmati pemandangan alam, batik, dan coklat, tapi juga menghayati kehidupan masyarakat kawasan ini lebih intim. Kamu bisa ikut pergi ke kebun hingga mengurus ternak bersama warga setempat. Tarifnya murah kok, hanya Rp150.000 per orang. Kamu sudah dapat makan dua kali sehari.

Tenang, homestay di kawasan ini telah memenuhi standar kelayakan. Mulai dari kebersihannya, ketersediaan pemadam kebakaran, hingga petunjuk jalur evakuasi serta kotak P3K. Homestay di sini tidak menggunakan AC, karena suhunya secara alami memang sudah adem, sekitar 25 derajat celsius.

2. Desa Pentingsari di Kaki Gunung Merapi 

Lintasan Kali Kuning di Desa Pentingsari. (Foto iNews TV)

Sekarang kita ke Desa Pentingsari. Ini desa wisata berkelanjutan yang sudah mendapat sertifikat dari Kemenparekraf belum lama ini, tepatnya pada 2 Maret 2021. Berjarak 20 kilometer dari pusat Kota Yogyakarta, Desa Pentingsari berada di kaki Gunung Merapi. Tanahnya subur untuk aneka tumbuhan, terutama kopi yang banyak dibudidayakan masyarakat desa ini. 

Tanaman kopi yang dibudidaya di sini dari jenis Arabika dan Robusta. Masyarakat Desa Pentingsari mengolah kopi menjadi minuman lezat dan berkhasiat. Bukan sekadar kopi hitam yang biasa ditemukan kedai dan kafe-kafe, tetapi daya kreatif masyarakat sini menghasilkan kopi yang disebut kopi madu. “Kandungan selenium membuat kopi madu Merapi berkhasiat untuk kesehatan, yaitu meningkatkan kekebalan tubuh, mengurangi risiko kanker,” kata Bayu Setiawan, warga Desa Pentingsari, yang mengolah kopi lokal menjadi produk berkualitas.

Editor : Rizqa Leony Putri
Artikel Terkait
Nasional
11 hari lalu

Lumbung Mataram Siap Jadi Pemasok Dapur MBG di Yogyakarta, BGN: Luar Biasa

Destinasi
12 hari lalu

Viral Biaya Parkir di Tempat Makan Gudeg Kawasan Ahmad Dahlan Jogja Tembus Rp20.000

Destinasi
14 hari lalu

Viral Situasi Terkini di Malioboro Jogja, Full Lautan Manusia!

Nasional
1 bulan lalu

Gunung Merapi Hari Ini Luncurkan Awan Panas Guguran 1,5 Km, Status Level III Siaga

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal