Dengan sigap, pria berseragam putih dan berdasi merah itu menjawab, "Tidak tahu, pak. Saya minta maaf."
Lalu, si penumpang itu marah dengan berkata-kata kasar. "Diam kau diam kau, masuk kau. Tutup!". Kemudian, si penumpang berkata, "Berani kau masukkan orang-orang kayak gini duduk sama aku, anj***. Kukunyah baru tahu kau!".
"Yang merasa petugas, turun. Mau polisi, mau tentara, mau apa itu, turun! Ada bom! Nggak nyaman, turun. Ini punya kita pesawatnya, biar tahu kalian. Pokoknya ada bom!" tambah si penumpang itu.
Belum berhenti, si penumpang masih ngoceh sendiri, "Panggil tentaramu semua!".
Kemudian, penumpang itu minta izin ke kamar kecil untuk buang air kecil. Sebelum menuju toilet, dia bangkit dari kursi penumpang, lalu membanting topi hitam ke arah kursi.