Di taman bawah laut ini, Anda tak hanya dapat berenang dengan hiu paus, tetapi juga biota laut lainnya seperti ikan hias, kura-kura, dan melihat terumbu karang berwarna-warni.
Setelah puas mengeksplor taman bawah laut Derawan, Anda juga dapat menikmati panorama laut di pantainya. Derawan memiliki pesona pemandangan pantai menawan dengan hamparan pasir putih serta dihiasi dengan pohon kelapa.
Untuk mencapai Kepulauan Derawan, Anda harus menuju Tanjung Batu untuk menyeberang ke Derawan dengan menggunakan speedboat. Sepanjang perjalanan di laut, Anda akan dimanjakan dengan pemandangan pulau-pulau kecil dan keindahan laut biru jernih. Jangan lewatkan membawa kamera, karena di sini terdapat spot foto menarik untuk dijelajahi.