Selain itu, banyak potensi wisata lain di sekitar Desa Ugimba yang bisa dinikmati. Misalnya, wisatawan bisa menguji adrenalin dengan berarung jeram di Sungai Kemabu.
Kemudian, terdapat juga Sungai Nabu yang memiliki aliran terbaik menuju ke arah Gunung Carstensz. Aliran sungai ini terbilang unik karena berbau harum dan menghasilkan garam.
Meski begitu, Maximus Tipagau, pengelola wisata Carstensz mengatakan, penduduk di desa yang paling dekat dengan puncak Carstensz masih hidup dalam keterbatasan, baik pendidikan, transportasi maupun kesehatan kesehatan.
Padahal, Desa Ugimba seringkali menjadi pemberhentian terakhir para wisatawan domestik maupun mancanegara sebelum menuju Puncak Carstenz.
Jadi, selama ini turis dari Amerika dan Eropa, dan China itu semua melewati Desa Ugimba terlebih dahulu sebelum ke Puncak Carstensz, mereka lalu lalang di sini,” ujar Maximus kepada Okezone, beberapa waktu lalu.