Menjelajahi Tempat Pembuatan Minyak Gamat yang Legendaris, Obat Tradisional Paling Diburu Turis

Lintang Tribuana
Menjelajahi tempat pembuatan minyak gamat (Foto: MPI/Lintang)

LANGKAWI, iNews.id - Pesona keindahan Pulau Langkawi Malaysia selalu menarik untuk dijelajahi. Para wisatawan yang mengunjungi Pulau Langkawi, Malaysia, ternyata tak hanya mencari wisata alamnya, tetapi juga oleh-oleh berupa obat tradisionalnya yang legendaris, yaitu minyak gamat

Gamat merupakan sea cucumber atau timun laut dalam bahasa Malaysia. Sesuai dengan namanya, minyak tradisional ini dibuat dari bahan dasar timun laut, yang memiliki berbagai khasiat antara lain adalah mempercantik kulit dan menyembuhkan luka. 

Tim MNC Portal berkesempatan mengunjungi toko sekaligus tempat pembuatan minyak gamat, yakni Warisan Sireh Lagenda yang berlokasi di Taman Cendrawasih, Jalan Mata Ayer Mukim. 

Menurut Haliza Abdul Hamid sang pemilik toko, dia merupakan generasi ke-4 yang meneruskan bisnis minyak gamat ini. Tetapi dia tak tahu sejak kapan pertama kali bisnis tersebut mulai dirintis oleh moyangnya.  

"Kami keturunan ke 4. Semua ini diwariskan dari moyang, sampai di kami ini sekitar tahun 1988 lah kira-kira," kata Haliza Abdul Hamid, pemilik Warisan Sireh Lagenda. 

Menurut Haliza, minyak gamat di masa pendahulunya tak sepopuler sekarang. Namun, seiring berjalannya waktu, obat tradisional ini menjadi khasnya Pulau Langkawi dan menjadi buruan para wisatawan. 

Di sebelah toko, terdapat tempat khusus yang merupakan tempat pembuatan minyak gamat. Terdapat kuali besar yang berisi bahan minyak dan dimasak menggunakan tungku. 

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Megapolitan
3 hari lalu

Dishub DKI Terapkan Rekayasa Lalin di Ancol hingga Kota Tua saat Malam Tahun Baru

Destinasi
5 hari lalu

4.200 Orang Padati Kawasan Wisata Kota Tua Jakarta Hari Ini, Banyak Bule Juga!

Destinasi
5 hari lalu

Kota Tua Jakarta Ramai Dipilih Jadi Destinasi Akhir Tahun, Intip Keseruannya!

Destinasi
5 hari lalu

Viral Wisata Gunung Bromo Macet Panjang di Libur Nataru 2025, Ini Faktanya! 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal