MNC Land Gelar Open House untuk Event Venue di iNews Tower

Diaz Abraham
MNC Land bersama anak perusahaannya Global Jasa Sejahtera (GJS), menggelar acara open house. (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Beberapa waktu lalu, MNC Land bersama anak perusahaannya Global Jasa Sejahtera (GJS), menggelar acara open house. Acara ini untuk memperkenalkan beberapa venue event yang dimiliki oleh MNC Land yang berlokasi di iNews Tower, Kebon Sirih, Jakarta.

Terdapat tiga venue yang dikunjungi oleh para tamu undangan saat open house, yakni Jakarta Concert Hall di lantai 14, MNC Conference Hall di lantai 3, dan Lavender Function Hall di lantai 4.

Chief Operation Officer (COO) Global Jasa Sejahtera Wishnu Handoyono turut hadir dan mendampingi para tamu saat open house berlangsung, serta memberikan penjelasan kepada para tamu undangan mengenai ketiga venue yang disewakan tersebut.

“MNC Land saat ini memiliki event venue berstandar internasional yang berlokasi di iNews Tower, Jakarta. Jadi bagi bapak dan ibu yang ingin menyelenggarakan berbagai acara perusahaan, kami menyediakan tiga pilihan tempat, yakni Jakarta Concert Hall, MNC Conference Hall, dan Lavender Function Hall,” ucap Wishnu Handoyono saat memberikan penjelasan kepada para tamu undangan, saat acara open house, Kamis 14 Februari lalu.

Dia menjelaskan fasilitas pendukung di tiga lokasi venue tersebut, seperti audio & lighting berstandar broadcast, make-up room, practice & preparation room, VIP lounge, dan beberapa fasilitas penunjang lainnya.      

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Seleb
8 hari lalu

Judika hingga Anneth Delliecia Meriahkan Natal MNC Group, Lagu Pujian Menggema Indah

Nasional
8 hari lalu

Berbagi Kesaksian di Perayaan Natal MNC, Hary Tanoesoedibjo Ungkap Mukjizat dalam Hidupnya

Nasional
8 hari lalu

Hary Tanoesoedibjo dan Keluarga Rayakan Natal Bersama MNC Group, Beri Sumbangan untuk Korban Bencana Sumatra

Bisnis
9 hari lalu

Rayakan Pergantian Tahun, Sorak Sorai Fest 2025 Hadirkan Panggung Musik dan Perlindungan Asuransi Bersama MNC Life

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal