Berada di sini, Anda akan merasakan kenyamanan dan ketenangan. Pantainya terkenal dengan hamparan pasir putih. Waktu berlibur Anda semakin indah jika berhasil berburu sunset sambil duduk santai di kafe atau restoran di pinggir pantai.
Terletak di Jimbaran, pantai yang indah dan terpencil ini memberikan keindahan yang langka ketika sore hari. Objek wisata pantai Tegal Wangi Jimbaran, jauh dari pusat keramaian dan pemukiman penduduk.
Anda hanya akan melihat beberapa orang warga lokal yang melakukan aktivitas memancing. Pada sisi lain pantai, terdapat bangunan pura.
Untuk mencapai pantai ini, Anda akan melewati jalanan setapak di antara semak belukar. Namun pada sisi yang berbeda, Anda akan disuguhkan keindahan Pura Segara.
Pantai Tegal Wangi termasuk dalam pantai di Bali yang suci atau sakral. Hal tersebut dikarenakan pantai ini digunakan sebagai tempat untuk mensucikan diri oleh masyarakat setempat. Mereka kerap melakukan upacara yang berkaitan dengan agama Hindu.