JAKARTA, iNews.id - Ada banyak hal unik dari Jepang yang bisa diketahui oleh banyak orang. Selain bahasa dan budaya, Jepang juga memiliki kedisiplinan tinggi dalam menjaga lingkungan.
Aktivitas paling sederhana yang sudah menjadi rutinitas sehari-hari budaya Jepang dalam menjaga lingkungan adalah dengan melakukan pemilahan sampah. Sampah sudah dipilah sebelum memasuki ke tempat pembuangan terakhir.
Hal ini pula yang diedukasi oleh PT. Uni-Charm Indonesia, bekerja sama dengan Japan Foundation untuk berkontribusi pada pengurangan sampah di Indonesia. Edukasi ini dilakukan kepada siswa-siswi SMAN.
Direktur Japan Foundation Mr. Takahashi Yuichi mengatakan, dia merasa senang dapat menjalankan program edukasi bersama PT Uni-Charm Indonesia Tbk yang proaktif di dalam upaya penyelesaian masalah lingkungan.
"Melalui pembelajaran ini, diharapkan tidak hanya dapat mengajarkan Bahasa serta memperkenalkan budaya Jepang saja, tetapi juga memberikan kesadaran akan permasalahan lingkungan kepada para siswa, agar dapat menciptakan lingkungan yang lebih baik," ujar Mr. Takahashi Yuichi melalui keterangannya.