Pesona Pulau Cangke di Sulawesi Selatan, Rumah Penyu untuk Bertelur dengan Pemandangan Eksotis

Kiki Oktaliani
Keindahan Pulau Cangke di Sulawesi Selatan (Foto: Instagram @ian_fyhunk)

Kisah legenda yang romantis

Pulau ini dihuni oleh seorang suami istri, yaitu Daeng Abu dan istrinya yang begitu setia satu sama lain. Pada awal kedatangannya, pulau ini tak dihuni oleh siapa pun ditambah keadaannya yang sangat gersang. Daeng Abu dan istrinya bahkan mengubah pulau ini menjadi tempat tinggal bak surga, dengan menanami pohon-pohon seperti pohon cemara.

Aktivitas Menarik di Pulau Cangke

Pulau Cangke yang indah memiliki berbagai aktivitas menarik yang bisa dilakukan oleh para wisatawan seperti berkemah, berenang, menyelam, menyusuri hutan, memancing ikan, hingga berswafoto dengan latar belakang lautan yang menawan. Ditambah saat cuaca cerah dan momen-momen saat sunset dan sunrise, makin membuat suasananya semakin romantis.

Fasilitas di Pulau Cangke

Pulau Cangke merupakan tempat wisata alami. Anda tak akan menjumpai toilet, warung, ataupun fasilitas lainnya. Sangat disarankan untuk membawa bekal sendiri dari rumah.

Lokasi dan Cara Menuju Pulau Cangke

Pulau Cangke berada di Kabupaten Pangkajene Kepulauan atau dikenal pula dengan nama Kabupaten Pangkep, Provinsi Sulawesi Selatan. Untuk tiba di Pulau Cangke, wisatawan dari Makassar atau luar daerah perlu memulai perjalanan dari pelabuhan Paotere. Pulau Cangke menjadi salah satu pilihan liburan yang sangat terjangkau. Untuk masuk ke pulau ini wisatawan tidak dipungut biaya apa pun. Anda hanya perlu menyiapkan dana untuk menyeberang, biasanya antara Rp50.000 hingga Rp100.000 untuk perjalanan pulang pergi.

Itulah keindahan Pulau Cangke di Sulawesi Selatan yang eksotis.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
13 jam lalu

5 Alasan Dubai Wajib Didatangi, Wisatawan Indonesia Approved!

Destinasi
5 hari lalu

Planetarium Jakarta Diserbu Pengunjung di Akhir Masa Libur Tahun Baru 2026

Megapolitan
10 hari lalu

Dishub DKI Terapkan Rekayasa Lalin di Ancol hingga Kota Tua saat Malam Tahun Baru

Destinasi
12 hari lalu

4.200 Orang Padati Kawasan Wisata Kota Tua Jakarta Hari Ini, Banyak Bule Juga!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal